Di dalam ruangan
tertutup (indoor), asap rokok dan kegiatan memasak yang menggunakan bahan
bakar, terutama bahan bakar padat, merupakan sumber utama pencemaran udara.
Selain itu penggunaan material bangunan, perkakas rumah, karpet dan pemakaian
insektisida berpotensi menimbulkan pencemaran kimia dan biologi dalam ruangan
tertutup.
Kondisi udara
terus mengalami penambahan polutan, sehingga makin tidak menyehatkan.
Penggunaan bahan bakar baik yang bersifat padat, cair atau gas makin
memperburuk kondisi udara.
Polusi udara
terus memperparah kondisi kesehatan manusia, mulai dari menimbulkan iritasi
ringan pada mata, gangguan pernafasan, penyakit pernafasan, penyakit jantung,
kanker paru-paru, hingga kematian.
Sudah terbukti
bahwa polusi udara dapat menyebabkan infeksi pernafasan yang akut pada anak-anak,
serta menimbulkan bronchitis kronis pada orang dewasa.
Polusi udara
berpotensi memperburuk kondisi penderita penyakit jantung dan paru-paru. Bagi
penderita asma polusi udara dapat menjadi ancaman yang memperparah keadaan
ketika kambuh.
Dampak polusi
udara terhadap kesehatan tergantung pada jenis polutan, penyerapan oleh
vegetasi, dan kondisi individu. Sebagai gambaran, di perkotaan orang miskin
cenderung bermukim dan bekerja di kawasan yang sangat tercemar. Sedangkan di
daerah pedesaan yang terbelakang, penggunaan bahan bakar beripa kayu, serasah
atau arang dapat memperburuk kondisi udara dan kesehatan penduduknya.
Di beberapa negara
pentingnya kualitas udara yang bersih seringkali diabaikan, termasuk di kawasan
industri yang ada di perkotaan. Banyak anggota masyarakat yang tidak mematuhi
ketentuan dan hukum mengenai perlindungan kualitas udara. Penduduk miskin di
kawasan yang tercemar kondisinya makin memburuk dengan tidak dimilikinya akses
terhadap pelayanan kesehatan.
Kadar polutan di
udara terus meningkat, makin terakumulasi dan menjadi ancaman yang serius bagi
kesehatan masyarakat. Hal-hal seperti pertumbuhan populasi penduduk yang sulit
terkendali, berkembangnya industrialisasi, serta meningkatnya permintaan
kendaraan bermotor dan energi, berkorelasi dengan kian buruknya kualitas udara.
Hal itu diperparah dengan pengaturan lingkungan yang buruk, penerapan teknologi
yang tidak ramah lingkungan, jalan yang semakin macet, dan kondisi kendaraan
yang sebagian tidak layak.
Gambar:
http://nptel.iitm.ac.in/courses/Webcourse-contents/IIT-Delhi/Environmental%20Air%20Pollution/air%20pollution%20(Civil)/Module-1/3.htm
jadi menrut saya pak untuk untuk pembelian atau pemilikan transfortasi itu harus di batasi agar tidak menyebabkan kemacetan dan kerusakan jalan, dan untuk cara mengurangi polusi udara dengan cara menggunakan teknologi yamg jaman terkini yg di namakan teknologi injeksion atu dengan bahan bakar
ReplyDeletebio gas
lalu untuk pengurangan asap roko jadi semua orang tidak boleh merokok di sembarang temapat lalu pemerintah harus menyediakan ruanagan khusus untuk merokok
dan kita harus menanam 1 juta pohon agar tidak terjadi percemaran udara
Menurut pendapat saya, bukan hanya pengindustrian yang menyebabkan pencemaran udara peternakan pun menyebabkan pencemaran udara. Kini banyak lahan yang seharusnya dijadikan penyeimbang oksigen malah dijadikan lahan peternakan. Seperti peternakan sapi contohnya. Peternakan sapi menyebabkan pencemaran udara karena kotoran sapi tersebut mengandung zat methana yang akan merusak lapisan ozon apabila kotoran tersebut menguap ke udara. Apabila lapisan ozon tercemar akan menyebabkan panas bumi semakin parah, dan apabila ozon tersebut jatuh kebumi akan menyebabkan penyakit pernapasan apabila manusia menghirupnya. Maka dari itu kini sebaiknya kita kurangi mengonsumsi daging sehingga dapat mempersempit lahan peternakan agar mencegah global warming dan memperbanyak lahan pepohonan untuk penyeimbang oksigen.
ReplyDeletemenurut saya ada cukup banyak hal yang bisa kita lakukan dalam rangka mengurangi polusi udara yang berbahaya bagi kesehatan kita.
ReplyDeleteMengurangi jumlah mobil lalu lalang. Misalnya dengan jalan kaki, naik sepeda, kendaraan umum, atau naik satu kendaraan pribadi bersama teman-teman (car pooling). Selalu merawat mobil dengan seksama agar tidak boros bahan bakar dan asapnya tidak mengotori udara. Membeli bensin yang bebas timbal (unleaded fuel). meminimalisasi penggunaan kendaraan bermotor. Mengembangkan teknologi yang ramah lingkungan Menghemat Energi yang digunakan. Menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal. Tidak menebang hutan dan melakukan penebangan hutan secara liar Melakukan penanaman pohon dan memeliharanya dengan baik. Gunakan kendaraan yang ramah lingkungan
Setelah mengetahui cara-cara mengurangi polusi udara diharapkan adanya perbaikan yang dilakukan demi klenyamanan hidup bersama. Kesadaran akan pentingnya hidup sehat akan memberikan makna positif bagi semua orang.
menurut pendapat saya tentang mengendalikan pencemaran udara, mari kita mulai dari hal yang sederhana dimulai dari tidak membuang sampah sembarangan,dan melakukan penyuluhan-penyuluhan tentang bahayanya polusi udara. didalam menjaga atau mencegah polusi udara kita juga bisa mulai memakai kendaraan yang berbahan bakar ramah lingkungan seperti mobil listrik dan tidak menggunakan bahan bakar yang mengeluarkan emisi berbahaya ke udara seperti zat timbal yang dikeluarkan oleh bahan bakar yang bilangan oktannya dibawah 9.
ReplyDeleteMenurut pendapat saya, hal kecil yang dapat membantu mengurangi pencemaran udara ialah dengan menyeimbangkan jumlah pohon dengan jumlah hal hal yang menyebabkan pencemaran udara seperti disebutkan diatas tadi ; industri, transportasi dan produksi listrik. seperti memperbanyak hutan kota, green area, dll di wilayah perkotaan sehingga keberadaannya dapat berkontribusi besar dalam mengendalikan pencemaran udara
ReplyDeleteSaya juga akan menambahkan sumber pencemaran udara, yaitu pembakaran sampah yang dibakar juga oleh manusia. Maka dari itu kita harus banyak menanam pohon untuk mengurangi pencemaran tersebut. Dan kesadaran juga dari diri kita masing - masing sebagai manusia agar pencemaran udara berkurang.
ReplyDeleteMemang untuk mencegah terjadinya pencemaran udara diperlukan kebijakan pemerintah yang tegas, dan diperlukan solusi yang baik dari pemerintah semisal membuat green area di tengah kota atau melakukan reboisasi hutan gundul agar pencemaran udara dapat berkurang sehingga kualitas udara pun membaik.
ReplyDeleteuntuk mengendalikan pencemaran udara memang tidak mudah, tapi dengan adanya tekat dan usaha yang terus menerus maka tidak menutup kemungkinan generasi mendatang dapat mengendalikan pencemaran udara.
ReplyDeletemenurut saya, dalam hal ini ada beberapa cara untuk langkah awal mengendalikan pencemaran udara yaitu dengan mengatur peraturan pemerintah tentang pengawasan dan pembatasan laju kembangnya industri di suatu wilayah, membatasi kepemilikan kendaraan bermotor maksimal dua unit per kepala keluarga, dan menggunakan tenaga listrik yang ramah lingkungan.
menurut saya mengendalikan pencemaran udara sangatlah harus di lakukan mengingat sudah sangat tercemarnya udara di indonesia khususnya jakarta karna sangatlah mengganggu kesehatan karena bisa membuat sesak napas , batuk dan bahkan penyakit-penyakit berbahaya seperti kanker yang timbul karena adanya partikel-partikel zat berbahaya yang bercampur dan mencemari udara yang bersih.
ReplyDeletesehingga untuk saat ini sangatlah sulit untuk menemukan lingkungan yang udaranya bersih di jakarta, dengan adanya penanaman pohon di beberapa daerah sehingga dapat sedikit menyumbang udara bersih bagi ibukota
Pencemaran udara itu ada 2 yaitu Pencemaran udara didalam dan diluar. Pencemaran didalam ruangan itu bisa diatasi dengan mengurangi pemakaian AC, lalu membersihkan karpet dengan tidak menggunakan vacum cleaner, karna sebenarnya polutan dalam ruangan itu lebih berbahaya daripada diluar ruangan. Kalau untuk diluar ruangan cara mengatasinya sesuai dengan program pemerintah yaitu penanaman sejuta pohon, agar pohon-pohon hijau ini bisa seimbang dengan pencemaran udara yang disebabkan oleh banyaknya kendaraan.
ReplyDeletesulit untuk bisa mengembalikan udara yang segar kembali karena semakin lama semakin bertambah tidak sehat udara yang ada , karena banyak sekali faktor yang menyebabkan udara ini semakin tidak sehat , misalkan dari kendaraan bermotor untuk mengurangi polusi muncul lah mesin hybrid atau kendaraan bertenaga listrik namun hal itu sangat mahal dan belum ada yang mengembangkan . Kita bisa mengurangi dampak pencemaran udara dengan menanam pohon satu orang satu pohon saja sudah sangat membantu , pengurangan konsumsi rokok , pemakaian transportasi umum karena banyak yang sudah memakai BBG atau KRL .
ReplyDeletemenurut saya pencemaran paling terbanyak adalah di industri dan sarana transportasi, perokok.
ReplyDeletemungkin saat ini tidak ada solusi yang baik karena dalam sarana transportasi sudah ada mobil murah jadi semangkin banyak pencemaran udara di transportasi dan perokok juga sekarang makin banyak bahkan anak kecil juga ada yang merokok mungkin untuk mengurangi itu seharusnya ada di diri kita masing-masing.
Cara utuk mengendalikan udara di lingkunga kita (khususnya), menurut saya harus di mulai dari langkah sederhana yaitu dari diri sendiri utuk sebisa mungkin tidak mencemari lingkungan, seperti menggunakan kendaraan pribadi sesuai manfaat, apabila akan pergi sekedar jarak 500 m dari rumah harusnya tidak usah menggunakan kendaraan cukup jalan saja, selain sehat juga mengurangi polusi dan kemacetan... Dan menurut saya tiap-tiap rumah di jakrta atau dimanapun harus di tanami pohon, setidaknya di tanami tanaman sehingga polusi di udara bisa di serap oleh tumbuhan dan pohon dan mengahsilkan oksigen yang lebih segar di pagi harinya, mungikin langkah-langkah tersebut sederhana tetapi menimbulkan efek yang luar biasa bagi bumi kita tercinta.
ReplyDeleteMemang benar sumber utama dari pencemaran udara itu berasal dari industri, transportasi dan produksi listrik. mengapa? karena dari ketiga sumber utama pencemaran udara itulah kegiatan manusia dapat berjalan. contohnya seperti banyaknya penggunaan AC, kulkas, penggunaan kendaraan bermotor maupun industri-industri di sekeliling kita. Cara mengendalikannya yaitu kita harus meminimalisir pemakaian AC, kulkas, dsb. kita juga harus menggalakkan penanaman pohon sesdini mungkin, serta peran pemerintah juga harus direalisasikan, seperti turut serta menyadarkan kepada masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian alam, dan memanfaatkannya dengan baik dan benar. Perlu ada kerjasama antara masyarakat dan pemerintah sekitar. dengan begitu permasalahan pencemaran yang ada di sekitar kita dapat teratasi.
ReplyDeletebanyaknya polusi yang dakibatkan oleh asap kendaraan, rumah tangga dan pabrik -pabrik industri yang tidak di imbangi oleh penghijauan udara atau penjernihan itu yang membuat munculnya dampak negatif yang harus kita tanggapi dengan serius cara penanggulangnya.
ReplyDeletemenurut pendapat saya banyak polusi yang dan pencemaran udara yg mengakibatkan banyak penyakit penyakit yg dapat timbul , hal ini di perparah dengan kurangnya kesadaran masyarakat akan pembuangan limbah asap seperti asap roko dan asap kendaraan, jadi kita harus lebih serius untuk menanggapi dan mencari solusi yang tepat untuk hal ini
ReplyDeletemenurut saya polusi yang di akibatkan banyak sumber,salah satunya kendaraan,dapur rumah tangga,asap industri.sebaiknya smuanya di alih fungsikan ke tenaga listri atau bahan gas,karena tidak menghasilkan pencemaran
ReplyDeletehal yg tidak mudah untuk mengendalikan polusi udara, seperti yg telah di jelaskan ,penyumbang polusi udara terbesar adalah dari industri dan dari alat transportasi, untuk hal ini perlu adanya kesadarn dari pemilik industri dan juga pemilik alat transportasi, khususnya untuk yg berada di sekitar kita saja alat transportasi ternyata menjadi salah satu penyumbang polusi udara, meskipun telah ada kendaraan yg ramah lingkungan tapi tetap saja tidak sepenuhnya ramah untuk lingkungan dan masih menyebabkan polusi udara, walupun sedikit jika penggunaannya sering dan secara massal tentu saja tetap menyumbangkan polusi untuk udara
ReplyDeletepencemaran udara, dapat disebabkan juga karena perkembangan teknologi seperti kendaraan bermotor, mungkin kalau uji emisi kendaraan bermotor secara berkala kemudian mengeluarkan sertifikasi untuk layak atau tidak beroperasi dapat mengurangi polusi udara, selain itu juga kita perlu memelihara hutan dan melakukan penghijauan di lingkungan perkotaan atau perindustrian agar tetap asri lingkungan kita, sehingga polusi udara berkurang
ReplyDeleteSalah satu cara penanggulangan pencemaran ini adalah penyehatan udara, yaitu kegiatan pemberian pengetahuan dan keterampilan tentang konsep Penyehatan Udara, Mekanisme Pencemaran Udara, Pengaruh Pencemaran udara terhadap mutu lingkungan dan gangguan kesehatan, Pengendalian pencemaran udara melalui pengawasan, pemantauan dan pelacakan pencemaran udara.
ReplyDeletehidup di daerah perkotaan memeng sangat jauh dari kenyamanan,apalagi tinggal di ibu kota yang padat penduduk dan kawasan industrinya ya seperti di jakarta ini,mau tidak mau lingkungan sekitar akan terganggu,contohnya dengan banyaknya kendaraan bermotor/mobil,asep roko,polusi pabrik dll,cara mengatasinya yaitu mulailah mencegah pencemaran udara di lingkungan sekitar kita seperti tidak membakar sampah plastik sembarangan,memperbanyak menanam pohon,agar asap yang di keluarkan bisa di serap oleh pohon,dan dapat meminimalis terjadinya pencemaran udara...
ReplyDeletememang polusi udara dan asap dari pabrik ataupun dari kendaraan bermotor menjadi perhatian yang sangat penting, karena sangat berbahaya bagi paru paru,apalagi hidup di perkotaan dengan bnyaknya kendaraan bermotor mungkin melakukan pencegahan dengan menggunakan masker dalam berkendara agar mengurangi polusi udara.
ReplyDeletedengan banyaknya gedung gedung tinggi dan bangunan yang semakin luas dan bnyak peohonan yang ditebang hanya unruk pembangunan hususnya didaerah perkotaan dan mengakibatkan semakin banyak polusi udara yang bedampak juga bagi lingkungan mengakibatkan polusi udara yang semakin banyak.
kondisi seperti ini sudah sangat umum terjadi di indonesia khususnya daerah ibu kota . Kita sering mendengar banyak kemacetan yeng terjadi di jakarta. dari situasi tersebut sudah pasti banyak polusi yang ditimbulkan dari kendaraan bermotor. solusi untuk menanggulangi polusi yang terjadi adalah dengan pembatasan kepemilikan kendaraan di setiap wilayah negara indonesia, bisa juga dengan dengan menggunakan bahan bakar ramah lingkungan yaitu biodiesel.
ReplyDeletePolusi udara juga bisa disebabkan oleh tanaman yang semakin sedikit karena dibangun gedung gedung. Solusi dari masalah ini adalah galakkan kembali program penghijauan agara udara di lingkungan sekitar kita bersih. Polusi selanjutnya adalah polusi yang dihasilakan oleh industri industri yang membuang limbah udara yang tidak sesuai standar baku mutu lingkungan. Solusi nya adalah industri industri mengikuti standar baku mutu lingkungan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah agar tidak terjadi polusi udara yang berlebihan.
Jadilah pelopor dari diri sendiri untuk mengurangi kadar polusi terutama di NKRI ini, adakan event tanam 1000 pohon tiap bulannya, dan jagalah diri sendiri dalam mengendarai, bermain dan memasuki wilayah nyang tingkat pulusinya tinggi gunakan masker, itu hal yang paling mendasar agar kita diringankan atau tidak sama sekali terkena ganguan pernapasan, apalagi saat ini pengunaan jumlah kendaraan bermotor melebihi batas normal, baik pemerintah dan warga memegang andil dari peningkatan jumlah pencemaran udara.
ReplyDeletePenyebab utama pencemaran udara saat ini adalah emisi gas buang dari kendaraan bermotor. Sekitar 70% udara telah tercemar oleh asap knalpot kendaraan bermotor yang berupa timbal, karbon monoksida dan karbon dioksida. Polutan-polutan tersebut dapat mengakibatkan gangguan kesehatan yang cukup serius bila sering dihirup oleh manusia. Untuk itu diperlukan cara-cara dalam menanggulangi masalah pencemaran udara, yaitu sebagai berikut :
ReplyDelete1. Mengembangkan teknologi yang ramah lingkungan
2. Menghemat energi yang digunakan.
3. Menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal.
4. Tidak melakukan penebangan hutan secara liar
5. Melakukan penanaman pohon kembali (reboisasi)
6. Menggunakan kendaraan yang ramah lingkungan
memang penyebab utama dari pencemaran udara disebabkan oleh kendaraan bermotor ditambah dengan adanya industri yang tidak ramah lingkungan yang menyebabkan polusi udara makin parah solusi untuk mengatasi masalah ini dengan mengendalikan jumlah kendaraa bermotor atau menciptakan jenis kendaraan yang ramah lingkungan cara lain dengan mengatur izin dari sebuah pabrik atau industri yang berpotensi menimbulkan polusi udara
DeleteUntuk mengatasi polusi udara tsb alangkah baiknya mulai dari sekarang masing masing individu sudah mulai berbenah diri dan membantu pemerintah untuk mengurangi polusi, misalnya berhenti merokok dan menanam pohon disekitar pekarangan rumah agar polusi udara berkurang atau bahkan hilang
ReplyDeleteudara merupakan unsur penting dalam kehidupan,bila udara saja sudah tercemar maka manusia tidak akan hidup sehat.maka harus mulai dari sekarang kurangi polusi udara dengan berhenti merokok.menggunakan transportasi umum dari pada kendaraan pribadi.untuk industri memfilter asap dari proses produksi agar asapny tidak begitu mencemari udara
ReplyDeleteMenurut saya cara mengendalikan pencemaran udara dengan cara menggalakan tanam 1000 pohon dan pembuatan taman penghijauan ditengah kota, karena pada saat ini apalagi di kota jarang sekali di temukan taman untuk penghijauan padahal banyak terdapat tempat-tempat industri yang menimbulkan pencemaran udara akibat sisa-sisa hasil produksi....maka dari itu kita harus bebenah diri untuk mencegah dan mengendalikan pencemaran udara.
ReplyDeletemenerut pendapat saya untuk mengendalika pencemaran udara adalah dengan cara menanam pohon dilingkungan kita sendiri dan memakai kendaraan umun bila ingin berpergian.
Deleteatau masyarakat melakukan tebang pilih pohon yang ada sehinga untuk pencemaran udara sendiri bisa kita kendalikan.
disaat seperti ini memang cukup sulit untuk mengendalilkan pencemaran udara, terlebih di indonesia sangat cukup banyak industri industri pabrik.
ReplyDeletepabrik tersebut sangatlah berpengaruh untuk kesegaran udara, kebanyakan dikawasan pabrik terlalu gersang dan tidak banyak pepohonan, sehingga tak ada penetralisir udara, alangkah baiknya dikawasan industri pabrikan dibuat se hijau mungkin sehingga terasa sejuk walau terdapat pembuangan udara yang kotor.
menurut saya hal yg bisa meminimalisir tentang masalah pencemeran udara ialah dengan mengganti bahan bakar kendaraan bermotor dari minyak menjadi gas karna dengan gas polusi yg dikeluarkan lebih ramah lingkungan dan udara pun tidak tercemar
ReplyDeletemenurut saya pak cara mengendalikan pencemaran udara itu bisa kita lakukan dngn beberapa cara pak.. agar sdkit mengurangi kerusakan lapisan ozon bumi dngn pemanasan global dan sdkit mencegah agar terjadi nya banyak penyakit akibat pencemaran udara.
ReplyDeletemungkin kita bs melakukan beberapa cara berikut ini pak:
tidak membakar sampah di pekarangan rumah.
tidak menggunakan kulkas yang memakai CFC (freon) dan membatasi penggunaan AC dalam kehidupan sehari-hari.
Gunakan kendaraan yang ramah lingkungan seperti becak, sepeda, dokar atau delman. Jika menggunakan mobil atau motor, sebaiknya selalu lakukan pengecekan supaya mesin kendaraan bagus dan mengurangi polusi udara dengan memastikan emisi pembuangan di kendaraan Anda baik.
dan paling penting terap kan gerakan penanaman 1000 pohon
terima kasih..!!!!!!!!!!!1
pencemaran udara didaerah jakarta ini apalagi di daerah industri sangat banyak. perlu diadakankan sosialisai untuk meminimalisir pencemaran udara ini. terutama dari hal kecil dengan menanam pohon di sekitar jalan supaya gas karbon bisa di serap oleh tumbuhan. pencemaran udara ini bisa menyebabkan pemanasan global yang juga bisa merusak lapisan ozon. percemaran udara juga bisa merusak pernafasan kita. maka dari itu perlu kesadaran diri untuk meminimalisir pencemaran udara ini.
ReplyDeleteSeiring dengan banyaknya permintaan kendaraan khususnya kendaraan bermotor harus diiringi pula dengan banyaknya penghijauan khususnya di kawasan industri.dan untuk mencegah pencemaran udara yang terjadi di perkotaan yang dihasilkan dari kendaraan bermotor kendaraan umum seperti kopaja, kopami, metromini, dll. Mungkin pemerintah harus menyiapkan modal transportasi yang mudah, murah, dan aman. menurut saya peran pemerintah disini sangatlah berpengaruh besar bagaimana mungkin bisa meminimalkan pencemaran udara jika diadakan pasar mobil murah. pemerintah juga harus bisa mengatur pengeluaran kendaraan bermotor per tahunnya dan uji kelayakan emisi. kegiatan manusia juga berpengaruh dalam pencemaran udara contohnya: transportasi, industri, pembangkit listrik, gas buang pabrik seperti CFC, dll.mungkin solusi yang tepat yaitu:penggunaan bahan bakar yang ramah lingkungan, dan penggunaan transportasi umum
ReplyDeletekendaraan bermotor dan angkutan umum mungkin menyumbangkan lebih dari 45% pencemaran udara diperkotaan seperti halnya jakarta
menurut pendapat saya, cara mencegah dan mengurangi pencemaran udara yang sudah sangat tercemar di indonesia ini khusus nya di ibu kota jakarta, dimulai dari diri kita, oleh kita, dan untuk kita sendiri , sebab jika diri kita memulai dari hal yg kecil saja seperti mempergunakan kendaraan bermotor seperlunya, mengurangi merokok, dan mengajak atau menghimbau teman" terdekat supaya tidak terlalu sering merokok, dan melakukan gerakan sosial menanam 1000 pohon , maka tidak ada yg tidak mungkin pencemaran udara yg sudah tercemar ini dengan lama kelamaan akan sejuk dan bersih seperti dahulu kala.
ReplyDeleteMenurut saya dengan kita melakukan penghijauan terutama di jantung ibu kota dengan cara melakukan penanaman 1000 pohon, dengan mengadakan gerakan peduli terhadap lingkungan seperti mengadakan kegiatan hari bebas berkendaraan, serta pemerintah melakukan peraturan pengurangan pemakain bahan bakar yang berlebihan serta pemindahan industri di tengan kota akan dapat mengurangi pencemaran udara.
ReplyDeletepemerintah harusnya juga membantu untuk mengurangi kadar polusi di indonesia saat ini khususnya ibukota kita yaitu jakarta..alasanya sederhana, untuk saat ini kita memang memerlukan kendaraan : mobil,motor,angkutan umum dan transportasi lainya juga..tidak di pungkiri itu hal yang dibutuhkan karna untuk pribadi dan untuk lebih efisiensi menjalani rutinitas sehari hari,,dengan transportasi tsb otomatis menggunakan bahan bakar minya atau di sbut BBM,,itu lah yang mengebabkan bnyknya polusi yang keluar dari sisa pembakaran kendaraan pribadi maupun umum,,alangkah baiknya menurut saya pemerinttah harusnya menerapkan sistem stop kendaraan pribadi selama jam kerja dan juga berusaha menciptakan kendaraan dgn energi selain BBM yaitu bisa saja dgn energy listrik...seperti yang pernah di ciptakan dan dibuat anak SMK indonesia di dalangi oleh menteri dahlan iskan!
ReplyDeletedi prancis sudah menerapkan mobil listrik nan ramah lingkungan, kenapa indonesia tidak ? apa yang tidak bisa kalo kita mau berbuat dan usaha!
semua itu sudah ada peraturan yang mengatur tentang pencemaran udara, kembali pada kita apakah kita sadar dan mengikuti peraturan tersebut agar tidak mencemari udara. Dari hal kecil saja misalnya asap rokok kalau setiap orang misalnya sehari merokok 2 batang saja dikali berapa orang yang merokok setiap hariya di bumi ini bisa dibayangkan betapa banyaknya asap rokok yang dapat mencemari udara di bumi ini
ReplyDeletemenurut saya kadar polusi di Jakarta sudah sangat mengkhawatirkan disebabkan tingginya pemakaian kendaraan bermotor sedangkan kurangnya ruang terbuka hijau atau taman kota di jakarta maka dari itu kesadaran kita sangat diperlukan dalam mengurangi polusi udara salah satunya dengan menggunakan transportasi umum dalam bepergian dan melakukan penanaman pohon.
ReplyDeleteAda benar nya untuk mengendalikan pencemaran udara, kerna di balik itu semua selain untuk kebaikan umum ada manfaat nya pun untuk kebaikan kesehatan diri kita sendiri, mungkin cara individu yang bisa kita lakukan sendiri adalah dengan cara tidak meroko di tempat umum dan tidak menggunakan bahan bakar yang bisa merusak polusi uadara di sekeliling kita.
ReplyDeleteMenurut saya banyak sekali faktor-faktkor yang menyebabkan pencemaran udara. Misalnya, peternakan, kendaraan, lingkungan yang buruk, serta pemakain pengharum ruangan. hal ini semua dapat dikendalikan dengan pengguaan bahan-bahan yang ramah lingkungan, serta penggunaan yaang tidak berlebih.
ReplyDeletePendapat saya.
ReplyDeleteada beberapa cara mengenai penangulangan pencemaran udara yaitu
Recycle ( Mendaur ulang )
Recycle adalah mengolah ( mendaur ulang ) sampah menjadi barang baru yang berguna.contohnya: membuat kompos, membuat wadah tisu, membuat pot bunga, membuat kerajinan tas , dompet dari bahan kertas atau plastik.
Replace ( Mengganti )
Replace adalah mengganti barang-barang yang sulit diuraikan atau mengganti barang-barang sampah dengan barang yang ramah lingkungan atau multifungsi. Comtohnya: mengganti styrofoam dengan kertas minyak.
Reduce ( Mengurangi )
Reduce adalah mengurangi penggunaan bahan bahan yg tidak ramah lingkungan.Cara yang dapat di lakukan seperti :
membawa tas belanja sendiri untuk mengurangi tas plastik yg sulit di uraikan.
Reuse ( Memakai kembali )
Reuse adalah memakai kembali barang-barang yang memang masih dapat digunakan, walaupun tidak sesuai fungsi aslinya. Contohnya: jika berbelanja sebaiknya membawa tas sendiri kemudian dapat membawa semua bawaannya dan juga bisa dipakai berulang-ulang.
Destroy ( Menghancurkan )
Sampah berbahaya yang mengandung limbah B3 harus di musnahkan agar tidak berdampak buruk bagi lingkungan sekitar. Dalam penghancuran sampah yang sudah tidak dapat dimanfaatkan kembali harus ditangani secara baik dan benar. Berbagai cara seperti pembakaran, penetralisiran, hingga dikubur di tempat yang jauh dari permukiman maupun sumber daya alam penduduk wajib dilakukan supaya tercipta lingkungan bersih, sehat dan terbebas dari masalah limbah sampah.
ayooo!!!!!! sukseskan berpergian dengan beralih dari kedaraan motor dan mobil pribadi ke angkutan umum supaya polusi udara berkurang contohnya. dikota-kota besar. terima kasih
menurut saya kita harus bisa mengendalikan lingkungan udara kta . lingkungan udara kita yang awalnya bersih dan sehat telah tercemar oleh ulah manusia jadi kita sebagai manusia harus bertanggung jawab atas lingkungan udara kita demi menyelamatkan generasi - genersi bangsa yang harus ter hindar dari pencemaran udara yang mematikan.
ReplyDeletepencemaran udara memang sangat memprihatinkan dari tahun ke tahun, faktornya pun bermacam - macam pula ada dari asap industri, rumah tangga, asap rokok, kendaraan bermotor, bahkan dari kotoran sapi yg mengandung gas metana. perlu kesadaran tiap individu untuk menanggulangi pencemaran udara tersebut dengan cara melakukan gerakan penghijauan serta memperbanyak/membuat taman kota di kota - kota besar sebagai penyaring polusi di udara.
ReplyDeletePenyebab utama pencemaran udara saat ini adalah emisi gas buang dari kendaraan bermotor. Sekitar 70% udara telah tercemar oleh asap knalpot kendaraan bermotor yang berupa timbal, karbon monoksida dan karbon dioksida. Polutan-polutan tersebut dapat mengakibatkan gangguan kesehatan yang cukup serius bila sering dihirup oleh manusia. Untuk itu diperlukan cara-cara dalam menanggulangi masalah pencemaran udara, yaitu sebagai berikut :
ReplyDelete1. Mengembangkan teknologi yang ramah lingkungan
2. Menghemat energi yang digunakan.
3. Menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal.
4. Tidak melakukan penebangan hutan secara liar
5. Melakukan penanaman pohon kembali (reboisasi)
6. Menggunakan kendaraan yang ramah lingkungan
Sangat terasa bangaimana perbedaan udara di kota besar seperti jakarta jika di bandingkan dengan udara di pedesaan yang sejuk. kualitas udara semakin hari semakin dirasa buruk,disebabkan meingkatnya jumlah kendaraan maupun polusi dari kawasan industri. Salah satu cara yang paling mudah untuk setidaknya tidak menambah pencemaran udara yaitu tidak merokok, memakai kendaraan umum, menaman tanaman di sekitar rumah. Selain itu pemerintahpun harus bisa menjaga kehijauan melalui berbagai program dan peraturan peraturannya.
ReplyDeleteenergi dihasilkan dari hasil pembakaran, semakin banyak energi yang dihasilkan maka akan semakin banyak pembakaran dilakukan.. pembakaran tersebut menggunakan BBM, yang kemudian menghasilkan pencemar dalam bentuk gas di udara. semakin banyak kita menggunakan BBM udara di sekitar kita semakin tercemar jadi penghematan energi salah satu mencegah polusi udara.
ReplyDeletesemakin banyak laha untuk kawasan industri semakin besar polusi udara di lingkungan kita dan di perparah makin sedikit nya lahan hijau
ReplyDeleteseharusnya pembuatan kawasan industri diimbangi dengan kawasan hijau ya pak. Tetapi mungkin lahannya kurang memadai,dan sedikitnya kesadaran tentang lingkungan sehat memperparah kondisi alam kita.
ReplyDeletePencemaran udara tidak dapat dihilangkan sama sekali, tetapi hanya dapat dikurangi atau dikendalikan. Manusia dapat mengakibatkan pencemaran udara, tetapi juga dapat berperan dalam pengendalian pencemaran udara ini. Adapun upaya pencegahan dan pengendalian terhadap polusi udara sebagai contoh reboisasi,dsb.
ReplyDeleteUntuk mencegah terjadinya pencemaran udara yang lebih lanjut hendaknya kita semua ikut menjaga kebersihan udara dan meminimalkan pencemaran udara, misalnya tidak memakai kendaraan bermotor yang sudah tua, tidak membuang gas yang berbahaya secara sembarangan terutama bagi kegiatan industri, dan lain sebagainya agar kebersihan udara tetap terjaga.
ReplyDeletepencemaran udara di kawasan industri juga menyumbang begitu banyak polusi yang kadang kita rasakan adalah sisa kotoran yang bertebangan bersama asap hitam dari pabrik, sisa kotoran mengenai rumah, lantai dan genteng menjadi hitam pekat, inilah yang harus di perhatikan oleh pemerintah indonesia dalam mengawasi perindustrian di indonesia.thk
ReplyDeletesaya rasa peran pemerintah dan masyarakat sama-sama sangat berpengaruh untuk mengurangi dan mengendalikan pencemaran udara di bumi kita ini khususnya di negara kita,.
ReplyDeletePemerintah punya kewenangan untuk mengatur dengan tegas para investor dengan pabrik-pabriknya atau perusahaan lain yang menghasilkan limbah,sehingga bisa membuat perindustrian yang ramah lingkungan..
Untuk masyarakat diperlukan kesadaran tentang hal ini,seperti tidak membakar sampah khususnya sampah anorganik.
pencemaran udara sangat berpengaruh terhadap kondisi masyarakat itu sendiri, sebaiknya dalam penggunaan limbah industri, transportasi dan pembakaran sampah bisa di minimalisir sedemikian rupa.
ReplyDeletePencemaran didalam ruangan itu bisa diatasi dengan mengurangi pemakaian AC, lalu membersihkan karpet dengan tidak menggunakan vacum cleaner, karna sebenarnya polutan dalam ruangan itu lebih berbahaya daripada diluar ruangan. Maka dari itu kita harus banyak menanam pohon untuk mengurangi pencemaran tersebut. Dan kesadaran juga dari diri kita masing - masing sebagai manusia agar pencemaran udara berkurang.
ReplyDeleteCara mengatasi polusi pertama menanam dan merawat tumbuhan di lingkungan sekitar kita. Proses fotosintesis ini adalah sebuah proses yang juga dapat dikenal dengan sebuah proses memasak makanan oleh tumbuhan. Dikatakan demikian karena memang proses ini dilakukan oleh tumbuhan untuk menghasilkan makanan bagi tumbuhan itu sendiri. Hasil makanan yang telah dihasilkan ini pun nantinya juga dapat dimanfaatkan bagi makhluk hidup yang lain yaitu hewan dan manusia. Walau pun seberapa luas dan lebarnya taman di rumah kita atau Tempat keja dan sekolahan, Hal ini berguna untuk menyejukan udara, Dan mengurangi polusi udara di sekitar kita. Jika ada lahan kosong kita bisa menanam tumbuhan disitu
ReplyDeleteAssalamualaikum wr wb
ReplyDeleteMenurut saya ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk mengurangi polusi udara. Salah satunya Bisa dengan cara yang sederhana dengan tidak membuang smapah sembarangan dan tidak membakar sampah-sampah yang ada karena apabila kita membakarnya dapat menimbulkan senyawa berbahaya dan beracun seperti CO, Co2 dll . Co2 tersebut merupakan salah satu gas rumah kaca yang berkontribusi terhadap peningkatan temperatur bumi.
menurut saya, kita harus bisa memilih bahan bakar yang lebih ramah lingkungan dan mengajarkan kepada sesama yang belum memahami.
ReplyDeleteSoleh Hakim Ansori
ReplyDelete@A11 - SOLEH
pencemaran udara pada dewasa ini sudah berada diambang batas aman, negara-negara berkembang kurang memperhatikan aspek kebersihan udaranya. mereka hanya memperhatikan efek jangka pendek saja pada setiap kegiatan industri. seharusnya timbul kesadaran dari setiap elemen masyarakat agar kebersihan udara dapat tetap terjaga.
@A18-ARDHIKA
ReplyDeleteARDHIKA NUGRAHA
Mengendalikan pencemaran udara memang sangatlah harus dilakukan sejak dini. Dilihat dari berkembangnya indusri-industri yg semakin bertambah unuk memenuhi kebutuhan hidup yang semakin meningkat dan ditambah lagi dengan adanya bencana kebakaran hutan yang menyebabkan berkurangnya udara bersih. Bahkan di sudah ada di negara lain yang menjual udara bersih. Hal itu karena dampak dari pencemaran udara.
@A12-INDA
ReplyDeleteMasuknya polutan ke dalam atmosfer yang menjadikan terjadinya pencemaran udara bisa disebabkan dua faktor, yaitu faktor alam dan faktor manusia. Penyebab pencemaran udara dari faktor adalah alam contohnya adalah aktifitas gunung berapi yang mengeluarkan abu dan gas vulkanik, kebakaran hutan, dan kegiatan mikroorganisme. semakin banyak pabrik berkembang dan semakin banyak kendaraan motor itu berdampak kepada generasi yang akan datang.
@L10-OKI (Oki Pratama)
ReplyDeleteupaya nyata dalam pengendalian pencemaran udara yaitu dengan memperbanyak dan memperbiki transportasi umum,sehingga masyarakat mau dan lebih nyaman untuk naik transpotasi umun,sehingga mengurangi kendaraan pribadi yang mana akan menyebabkan banyak polutan,selain iyu dikawasan perkotaan lebih di perbanyak di bangun ruang terbuka hijau dan penanaman pohon disetip pinggir jalanan agar udara lebih bersih dari pencemaran udara dan membuat asri udara di sekitar nya.
Nisrina Zahra Elfani
ReplyDelete@L11-Nisrina
Pencemaran udara sangat membahayakan kehidupan manusia , urgensinya yaitu berkaitan dengan pernafasan dan kualitas kesehatan manusia secara keseluruhan yang sangat membutuhkan oksigen seperti yang telah di paparkan pada artikel di atas. Hal paling kecil yang dapat kita lakukan oelh masing-masing individu ialah meningkatkan kesadaran dan mengunbah perilaku . conthnya adalah , kita mengurangi penggunaan kendaraan bermotor, mulailah menggunakan transportasi umum karena dengan hal tersebut kita sedikit mengurangi dan tidak menambah pencemaran udara dan satu lagi yautu diusahakan satu rumah memiliki satu pohon untuk upaya meminimalisir karbondioksida yang beredar di udara bebas .
@L09-Raka ( Raka Himawan )
ReplyDeletepengendalian pencemaran udara harus segera menjadi fokus kita saat ini , kenapa demikian ? karena semakin berkembang pesatnya teknologi dan industri , gas gas emisi dan polusi akan semakin mengalami peningkatan,
ini dibuktikan dari riset yang diambil dari web airnav, disana terlihat jelas bahwa kualitas udara kita adalah yang terburuk dijam jam tertentu ,
pengendalian nya banyak sekali hal hal yang dapat dilakukan salah satunya ialah pemanfaat teknologi yang ramah lingkungan dan juga dari diri kita pribadi pun harus ditingkatkan tentang kesadaran untuk menjaga lingkungan
sekian pendapat dari saya , terimakasih
Best Regards
Raka Himawan
@L0-4 YOYOK (Yoyok Muji Raharjo)
ReplyDeletePencemran udara dapat membahayakan kesehatan manusia, kesehatan tanaman, dapat menyebabkan hujan asam, efek ruma kaca, kerusakan lapisan ozon, dan sebagainya. Ada lima dasar dalam mencegah atau memperbaiki pencemaran udara berbentuk gas yaitu: absorbsi, adsorbsi, kondensasi, pembakaran, dan reaksi kimia.
Untuk mencegah terjadinya pencemaran udara yang lebih lanjut hendaknya kita semua ikut menjaga kebersihan udara dan meminimalkan pencemaran udara, misalnya tidak memakai kendaraan bermotor yang mengeluarkan banyak asap, tidak membuang gas yang berbahaya secara sembarangan terutama bagi kegiatan industri, dan lain sebagainya agar kebersihan udara tetap terjaga.
Terimakasih
@L08-Yoliati (Rena Yoliati Waruhu)
ReplyDeletePengendalian pencemaran udara dapat dapat dilakukan bila manusia memilik kesadaran. pencemaran udara sangatlah merugikan bagi makhluk hidup, aktifitas manusia seperti penggunaan kendaraan yang tak terkendali, pembakaran sembarangan, serta industri-industri yang begitu banyak merupakan faktor terjadinya pencemaran udara, dimana efek sampingnya akan berdampak pada manusia itu sendiri.
Untuk mencegah pencemaran uadara dan semakin memburuknya kondisi udara disekitar dapat ditanggulangi dengan mengurangi penggunaan kendaraan yang menghasilkan polusi, membatasi pembukaan hutan dengan cara pembahkaran, melakukan reboisasi dimana-mana, serta menfilter polusi dari industri-industri sebelum dilepaskan ke udara bebas. dengan begitu upaya dalam menjaga kualitas udara dapat terwujud.
@L05 - Rexa Ramadhan
ReplyDeletemenurut saya mengendalikan pencemaran udara sangatlah harus di lakukan mengingat sudah sangat tercemarnya udara di indonesia khususnya jakarta karna sangatlah mengganggu kesehatan karena bisa membuat sesak napas , batuk dan bahkan penyakit-penyakit berbahaya seperti kanker yang timbul karena adanya partikel-partikel zat berbahaya yang bercampur dan mencemari udara yang bersih.
sehingga untuk saat ini sangatlah sulit untuk menemukan lingkungan yang udaranya bersih di jakarta, dengan adanya penanaman pohon di beberapa daerah sehingga dapat sedikit menyumbang udara bersih bagi ibukota
@M20-AmaliaRizki ; Amalia Rizki Putri
ReplyDeleteUntuk mengurangi pencemaran udara, harus dimulai dari kesadaran diri sendiri dengan cara mengurangi pemakaian pribadi dan memanfaatkan transportasi umum yang ada. Sehingga jumlah gas berbahaya yang dihasilkan dari pembakaran kendaraan bisa berkurang, manfaatnya pun bisa dirasakan oleh kita juga
@LO3-Rena Melani Nur Cahaya Putri
ReplyDeletePengendalian terhadap polusi udara dapat dilakukan sebagai berikut :
1. Penghijauan dan reboisasi
Penghijauan dan reboisasi dapat menurunkan polusi udara oleh CO2. Demikian juga pembuatan jalur hijau di kota-kota besar menjadi hal yang sangat berarti. Secara alamiah tumbuhan menyerap CO2 untuk fotosintesis, dengan penghijauan berarti akan meningkatkan pengambilan CO2 udara oleh tumbuhan.
2. Memasang penyaring udara pada cerobong asap pabrik
Hal lain yang tidak kalah penting adalah memasang penyaring udara pada cerobong asap pabrik untuk menyaring partikel-partikel yang bercampur asap agar tidak terbebas ke udara.
3. Menetapkan kawasan industri yang jauh dari kawasan pemukiman warga
4. Mengurangi pemakaian bahan bakar dari fosil (minyak bumi dan batu bara) pada industri dan pembangkit listrik.
5. Memanfaatkan energi alternatif yang lebih ramah lingkungan
Memanfaatkan energi alternatif yang lebih ramah lingkungan dapat berupa energi biogas, energi surya dan energi panas bumi untuk menggantikan energi minyak bumi dan batu bara.
6. Pengawasan yang ketat di wilayah hutan yang rawan terbakar
7. Melarang warga membakar semak belukar di sekitar hutan dalam membuka lahan pertanian
Disamping itu perlu diberikan sanksi yang tegas pada pihak-pihak yang secara sengaja melakukan pembakaran lahan atau hutan.
8. Memakai masker
Memakai masker penting dilakukan terutama pada saat udara tercemar oleh asap, paling tidak dapat mengurangi dampak yang lebih buruk.
9. Tidak menggunakan barang-barang rumah tangga yang mengandung Kloro Fluoro Karbon (CFC)
10. Tidak merokok di dalam ruangan
11. Ketentuan hukum internasional yang mengikat mengenai bahan-bahan radioaktif
Perlunya ketentuan hukum internasional yang mengikat bagi semua negara yang melakukan percobaan nuklir di kawasan terbuka. Pemberian sanksi yang tegas bagi negara yang melakukan pelanggaran yang diharapkan dapat mengurangi polusi radioaktif. Demikian juga pengawasan yang ketat pada reaktor nuklir dari bahaya radiasi dan kebocoran.
12. Perusahaan yang mengeluarkan emisi harus memenuhi standar batas-batas pencemaran udara (Baku Mutu Udara Ambien dan Baku Mutu Udara Emisi )
This comment has been removed by the author.
ReplyDelete@L02-Fahri Bramantyo
ReplyDeleteSalah satu penyebab pencemaran udara adalah kurangnya zona hijau pada suatu daerah. Sebaiknya dalam setiap zona yang memiliki tingkat pencemaran udara tinggi memiliki zona hijau yang lumayan besar guna menekan polusi udara. Polusi udara bukan hanya terjadi akibat asap pembuangan pabrik dan emisi kendaraan, namun asap rokok, pembakaran sampah serta lahan pun termasuk.
@M14-AGUS (Agus Sanjaya Putra)
ReplyDeletePenyebab dan dampak pencemaran udara yang paling utama selalu terkait dengan manusia. Manusia menjadi penyebab utama dan terbesar terjadinya pencemaran udara. Pun manusia pula yang merasakan dampak terburuk dari terjadinya pencemaran udara.
Pencemaran udara merupakan salah satu kerusakan lingkungan, berupa penurunan kualitas udara karena masuknya unsur-unsur berbahaya ke dalam udara atau atmosfer bumi. Unsur-unsur berbahaya yang masuk ke dalam atmosfer tersebut bisa berupa karbon monoksida (CO), Nitrogen dioksida (No2), chlorofluorocarbon (CFC), sulfur dioksida (So2), Hidrokarbon (HC), Benda Partikulat, Timah (Pb), dan Carbon Diaoksida (CO2). Unsur-unsur tersebut bisa disebut juga sebagai polutan atau jenis-jenis bahan pencemar udara.
Masuknya polutan ke dalam atmosfer yang menjadikan terjadinya pencemaran udara bisa disebabkan dua faktor, yaitu faktor alam dan faktor manusia. Penyebab pencemaran udara dari faktor adalah alam contohnya adalah aktifitas gunung berapi yang mengeluarkan abu dan gas vulkanik, kebakaran hutan, dan kegiatan mikroorganisme. Polutan yang dihasilkan biasanya berupa asap, debu, dan gas.
@M15-AZAM ; Muhammad Azam Basri
ReplyDeleteKendaraan bermotor, pabrik, industri, rumah tangga, kebakaran hutan, proses pembakaran, letusan gunung berapi dan lain-lain adalah beberapa penghasil karbondioksida. Dari berbagai sektor yang potensial dalam mencemari udara, pada umumnya sektor transportasi memegang peran yang sangat besar dibandingkan dengan sektor lainnya. Aktivitas transportasi darat yang menggunakan kendaraan bermotor merupakan aktivitas pencemaran udara tertinggi.
Kendaraan bermotor yang menggunakan bahan bakar minyak dapat menghasilkan emisi gas yang dapat menyebabkan pencemaran udara bahkan emisi gas yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor dapat menyebabkan menipisnya lapisan ozon .
Fitri Dwi Augustine (@M02-FITRI)
ReplyDeleteEfek dari Emisi gas buang kendaraan, pabrik sekitar lingkungan penduduk dan asap rokok saat ini sangat mengancam kesehatan masyarakat di Indonesia. Lingkungan indoor maupun pedesaan yang masih banyak lahan hijau pun tidak menjamin kualitas udaraya lebih baik. penyediaan Taman hijau di kota-kota tidak cukup untuk mengurangi dampak pencemaran udara. Solusinya? tentu harus datang dari diri sendiri, dimulai dari penggunaan masker ketika berada diluar rumah, pengurangan penggunaan AC, sempatkan dalam satu hari mengurangi penggunaan listrik selama satu jam. Selain mengurangi pencemaran udara, kita juga dapat hemat!
@M23-WINNI (Winni Fazriah Mahmudah)
ReplyDeletePencemaran udara saat ini memang sudah sangat parah terutama di daerah Kawasan industri yang menghasilkan banyak polutan yang mengandung zat berbahaya bagi kesehatan manusia dan makhluk hidup lainnya. Dampak serius lian dari pencemaran udara yaitu berupa pemanasan global dan melebarnya lubang lapisan ozon. Pencemaran udara ini dihasilkan dari berbagai kegiatan manusia baik itu kehidupan sehari-hari maupun kegiatan industri.
Namun sebenarnya, pencemaran udara ini dapat dikendalikan dengan kesadaran diri sendiri mulai dari hal-hal sederhana yaitu mengurangi penggunaan CFC pada peralatan rumah tangga, mengurangi penggunaan kendaraan yang banyak mengeluarkan polusi udara atau bisa juga mengurangi penggunaan gas propelan dalam kaleng aerosol, dan masih banyak lagi.
Selain itu juga penggunaan teknologi yang bijak serta pengembangan teknologi yang ramah lingkungan sangat berperan penting dalam mengendalikan pencemaran udara. Namun penggunaan teknologi ini membutuhkan dana yang sangat besar untuk pengembangannya, sehingga masih banyak manusia yang memilih harga yang lebih murah dibandingkan harus berinvestasi besar untuk keberlangsungan lingkungan.
ReplyDelete@M33-FEBI (Febi Widyastutik)
Udara merupakan salah satu elemen penunjang kehidupan dimuka bumi. Tanpa udara manusia, hewan tidak bisa bernafas dan tumbuhan tidak dapat melakukan fotosintesis. Pentingnya peran udara bagi kehidupan maka kita harus menjaganya agar tidak tercemar. Mencegah terjadinya pencemaran udara dapat dilakukan dengan cara membuat jalur hijau berupa penanaman pohon di kota-kota besar agar udara yang tercemar dapat terserap melalui daur ulang oksigen dan fotosintetis. Mengurangi penggunaan minyak bumi dan bahan bakar fosil pada industri, pembangkit listrik dan Rumah tangga untuk mengurangi jumlah limbah udara yang terlepas ke Atmosfir.
@M19-SANTOSO (Santoso Nyo)
ReplyDeletePolusi udara memanglah hal atau peristiwa yang harus diwaspadai, dijauhi atau bahkan dihilangkan. Hal ini karena kita telah mengetahui bersama bahwasannya polusi udara atau pencemaran udara ini sangat bersifat tidak baik atau negatif. Oleh karena itulah kita sebagai manusia sebagai makhluk yang mempunyai akan sudah sepantasnya menjaga kesehatan Bumi pertiwi dari orang- orang yang tidak bertanggung jawab.
@M01- RAKA (Raka Ardi Pratama)
ReplyDeleteMengendalikan Pencemaran Udara. Menjadi sebuah dilema ketika membahas permasalahan pengendalian pencemearan udara di satu sisi kita sangat terganggu dengan pencemaran udara yang terjadi seperti asap rokok, kebakaran hutan, asap industri, dan juga kendaran bermotor. Disisi lain kita seringkali terbentur kebutuhan akan lahan untuk tempat tinggal, bekerja dengan menggunakan proses bakar dan berpergian dengan kendaraan pribadi yang relatif murah dan mudah. Hal ini membuat perlunya alternatif – alternatif ramah lingkungan guna menanggulangi dan mengendalikan pencemaran udara antara lain dengan menciptakan kendaraan umum yang ramah lingkungan, cepat, mudah dan murah guna mengurangi hal pencemaran udara.
@M17-IKRAMAN (Muhammad Ikraman Haidar)
ReplyDeletemenurut pendapat saya tentang mengendalikan pencemaran udara, mari kita mulai dari hal yang sederhana dimulai dari melakukan penyuluhan-penyuluhan tentang bahayanya polusi udara. didalam menjaga atau mencegah polusi udara kita juga bisa mulai dengan menggunakan sepeda, kendaraan umum, dan berjalan kaki dalam menuju tujuan yang ingin kita tuju. tanam lah tumbuhan yang rindang di halaman rumah untuk agar tetap mendapatkan udara segar dari tumbuhan tersebut.
@M13-AFRIZAL (Muhamad Afrizal)
ReplyDeletePolusi udara yang kita ketahui ini sangat berbahaya bagi kelangsungan hidup manusia apalagi di di ibukota, polusi udara semakin memburuk. dengan hal ini perlu diberi tindakan dengan cara menciptakan dan budayakan kendaraan yang ramah lingkungan sehingga mengurangi polusi udara tersebut.
@M18-RIFKI (RIFKI FAJIRIAN SYAH)
ReplyDeleteKondisi udara terus mengalami penambahan polutan, sehingga makin tidak menyehatkan. Penggunaan bahan bakar baik yang bersifat padat, cair atau gas makin memperburuk kondisi udara. cara untuk menguranginya yaitu dengan menggunakan transportasi umum dan
Elfra Media Replita
Delete@M21-ALFRA
Pencemaran udara semakin mengalami peningkatan sejak masa revolusi industri. Bukan saja dari perindustrian yang menyebabkan polusi udara, tetapi dari asap perumahan dan teknologi yang mudah dan makin murah bagi kendaraan motor roda dua semakin menambah deretan polusi udara. Belum lagi debu material bangunan yang mudah berterbangan di udara.
Polusi udara bukan saja dapat mempengaruhi kesehatan manusia, tapi dapat juga merusak ekosistem tumbuh-tumbuhan, dan hewan serta makhluk hidup lainnya.
Polusi udara bukan saja tanggung jawab dan kebijakan pemrintah, tetapi tanggung jawab dan keperdulian kita semua, bagaimana bisa menggunakan kendaraan ramah lingkungan, menyiapkan rumah dengan sedikit penghijauan, dan tentunya kesadaran penggundulan hutan yang liar.
This comment has been removed by the author.
DeleteElfra Media Replita
ReplyDelete@M21-ALFRA
Pencemaran udara semakin mengalami peningkatan sejak masa revolusi industri. Bukan saja dari perindustrian yang menyebabkan polusi udara, tetapi dari asap perumahan dan teknologi yang mudah dan makin murah bagi kendaraan motor roda dua semakin menambah deretan polusi udara. Belum lagi debu material bangunan yang mudah berterbangan di udara.
Polusi udara bukan saja dapat mempengaruhi kesehatan manusia, tapi dapat juga merusak ekosistem tumbuh-tumbuhan, dan hewan serta makhluk hidup lainnya.
Polusi udara bukan saja tanggung jawab dan kebijakan pemrintah, tetapi tanggung jawab dan keperdulian kita semua, bagaimana bisa menggunakan kendaraan ramah lingkungan, menyiapkan rumah dengan sedikit penghijauan, dan tentunya kesadaran penggundulan hutan yang liar.
ANALISA ARTIKEL
ReplyDeleteANDINI VINSENCIA @M06-ANDINI
Pencemaran udara di dunia sudah sangat memprihatinkan, mulai dari pencemaran akibat industri, kendaraan, maupun ulah masyarakat. Pencemaran udara yang semakin menjadi-jadi ini merugikan banyak orang karena berdampak buruk pada kesehatan seperti menimbulkan gangguan pernapasan dan lain-lain.
Upaya pengendalian pencemaran udara ini harus kita lakukan bersama-sama karena tanggung jawab tersebut adalah tanggung jawab kita semua.
@M11-SEPTIAWAN (Septiawan)
ReplyDeletePencemaran udara tidak dapat dihilangkan begitu saja, tetapi hanya dapat dikurangi dan dikendalikan. Menurut saya dengan melakukan penghijauan terutama di jantung ibu kota dengan cara melakukan penanaman 1000 pohon, dengan mengadakan gerakan peduli terhadap lingkungan seperti mengadakan kegiatan hari bebas berkendaraan, serta pemerintah melakukan peraturan pengurangan pemakain bahan bakar yang berlebihan serta pemindahan industri di tengah kota akan dapat mengurangi pencemaran udara tersebut.
@M26-TESALONIKA Tesalonika Sheren Efrata
ReplyDeleteUdara merupakan faktor yang penting dalam kehidupan, namun dengan meningkatnya pembangunan fisik kota dan pusat – pusat industri, kualitas udara telah mengalami perubahan. Udara yang dulunya segar, kini kering dan kotor. Keadaan ini apabila tidak segera di tanggulangi dapat membahayakan kesehatan manusia, kehidupan hewan, serta tumbuhan . Perubahan lingkungan udara disebabkan pencemaran udara, yaitu masuknya zat pencemar (berbentuk gas – gas dan partikel kecil / aerosol) kedalam udara. Zat pencemar masuk kedalam udara dapat secara alamiah (asap kebakaran hutan, akibat gunung berapi, debu meteorit, dan pancaran garam dari laut) dan aktivitas manusia (transportasi, industri pembuangan sampah). Konsentrasi pencemaran udara di beberapa kota besar dan daerah industri Indonesia menyebabkan adanya gangguan pernafasan, iritasi pada mata dan telinga, timbulnya penyakit tertentu serta gangguan jarak pandang. Upaya pengendalian pencemaran lingkungan khususnya udara saat ini masih bersifat sektoral, baik legislatif maupun institusinya . Peraturan perundangan dalam kaitannya dengan upaya penanggulangan pencemaran yang bersifat nasional adalah undang – undang no. 4 tahun 1982 tentang Ketentuan Pokok Pengelolaan lingkungan Hidup. Langkah selanjutnya adalah mengetahui dan mengkomunikasikan tentang pentingnya pengelolaan pencemaran udara dengan mempertimbangkan keadaan sosial lingkungannya, yang behubungan dengan demografi , kondisi sosial ekonomi, sosial budaya dan psikologis serta pertimbangan ekonomi. Juga perlunya dukungan politik, baik dari segi hukum, peraturan, kebijakan maupun administrasi untuk melindungi pelaksanaan pemantauan, pengendalian dan pengawasan.
@M12-TERBIT (terbit kakung sadewa)
ReplyDeleteMenurut saya dengan kita melakukan penghijauan terutama di jantung ibu kota dengan cara melakukan penanaman 1 juta pohon, dengan mengadakan gerakan peduli terhadap lingkungan seperti mengadakan kegiatan hari bebas berkendaraan, serta pemerintah melakukan peraturan pengurangan pemakain bahan bakar yang berlebihan serta pemindahan industri di tengan kota akan dapat mengurangi pencemaran udara.
M. Badru Tamamudin (@M04-BADRU)
ReplyDeleteUdara merupakan aspek kehidupan yang sangat diperlukan oleh manusia untuk menjaga kelangsungan hidupnya. Pencemaran udara terjadi jika terdapat zat, energi dan atau komponen lain yang masuk ke dalam udara oleh kegiatan manusia, sehingga kualitas udara dapat menurun dan mengganggu kesehatan manusia dan makhluk hidup lainnya. Polutan sebagai zat atau bahan yang menyebabkan terjadinya polusi akan berbahaya jika melebihi ambang batas pemakaian, sehingga diperlukannya upaya untuk menjaga polutan agar tetap berada di bawah ambang batas yang dapat diterima oleh kondisi manusia dan tidak menyebabkan gangguan kesehatan. Mengapa pencemaran udara sangat membahayakan kehidupan manusia, urgensinya ialah berkaitan dengan sistem pernafasan sebagai organ vital dan kualitas kesehatan manusia secara keseluruhan yang sangat membutuhkan oksigen.
Jangan sampai Indonesia seperti negara Iran, China, India dan Pakistan yang memiliki tingkat pencemaran udara yang relatif tinggi, sehingga kualitas udara disana sangat memprihatinkan. Selain itu, Negara-negara tersebut membeli udara segar dari negara lain. Hal ini merupakan sesuatu yang sangat miris mengingat udara merupakan sumber daya alam yang seharusnya didapatkan secara gratis jika kualitas udaranya baik. Pencemaran udara paling dominan yang dilakukan manusia adalah konsumsi bahan bakar yang menghasilkan polutan dampaknya menimbulkan pemanasan global dan hujan asam. Pemanasan global dan hujan asam ditandai dengan peningkatan suhu lingkungan secara ekstrim, hujan tidak menentu dan kekeringan melanda berbagai wilayah.
Dampak kerugian pencemaran udara bagi kesehatan manusia seperti munculnya berbagai penyakit asma, kanker paru, radang tenggorokan, nyeri dada/sesal nafas, gangguan jantung dan gangguan inspeksi sistem pernafasan lainnya. Sebagai salah satu langkah kecil yang dapat dilakukan oleh setiap individu, yaitu dengan cara mengurangi penggunaan kendaraan bermotor dengan beralih ke moda transportasi publik, memngurangi pembakaran sampah, berhenti dan menjauhi merokok serta tidak melakukan pembakaran hutan. Selain itu, di bidang industri perusahaan dapat menerapkan penggunaan CEMS (Contious emission Monitoring System). CEMS adalah seperangkat peralatan yang berfungsi untuk menganalisa seberapa besar konsentrasi polutan yang di emisikan ke udara. Penggunaan CEMS bagi industri penghasil limbah gas buang sebagai media monitoring.
Oleh karena itu, mari kita jaga lingkungan kita dari pencemaran udara dengan menerapkan lingkungan hijau. Jangan sampai Indonesia yang terkenal dengan paru-paru dunia membeli udara segar untuk bernafas seperti terjadi pada negara yang tengah dilanda pencemaran udara.
@M24-HARIYANTO
ReplyDeletePencemaran udara saat ini sudah tidak asing lagi bagi masyarakat, Manusia menjadi penyebab utama dan terbesar terjadinya pencemaran udara. Pun manusia pula yang merasakan dampak terburuk dari terjadinya pencemaran udara. Pencemaran udara merupakan salah satu kerusakan lingkungan, berupa penurunan kualitas udara karena masuknya unsur-unsur berbahaya ke dalam udara atau atmosfer bumi. Unsur-unsur berbahaya yang masuk ke dalam atmosfer tersebut bisa berupa karbon monoksida (CO),Nitrogen dioksida (No2), chlorofluorocarbon (CFC),sulfur dioksida (So2),Hidrokarbon (HC), Benda Partikulat, Timah (Pb), dan Carbon Diaoksida (CO2).perlu kita sadari dalam soal pencemaran udara yang terjadi saat ini, oleh karena itu, mari kita jaga daerah atau lingkungan kita dengan menerapkan sistem teknology hijau serta industri hijau dengan menciptakan inovasi baru untuk mencegah pencemaran yang ada saat ini.
@M03-Yan Yan (Yan Yan Apriyana)
ReplyDeleteUpaya pengendalian pencemaran lingkungan khususnya udara saat ini masih bersifat sektoral, baik legislatif maupun institusinya . Peraturan perundangan dalam kaitannya dengan upaya penanggulangan pencemaran yang bersifat nasional adalah undang – undang no. 4 tahun 1982 tentang Ketentuan Pokok Pengelolaan lingkungan Hidup. Langkah selanjutnya adalah mengetahui dan mengkomunikasikan tentang pentingnya pengelolaan pencemaran udara dengan mempertimbangkan keadaan sosial lingkungannya, yang behubungan dengan demografi , kondisi sosial ekonomi, sosial budaya dan psikologis serta pertimbangan ekonomi. Juga perlunya dukungan politik, baik dari segi hukum, peraturan, kebijakan maupun administrasi untuk melindungi pelaksanaan pemantauan, pengendalian dan pengawasan.