Pages

KAA Media Group

Jul 27, 2017

Kota Tiakur dan Provinsi Maluku Barat Daya

Sumber : https://upload.wikimedia.org/ (Klik Perbesar)
Oleh : Atep Afia Hidayat - Tiakur merupakan ibukota Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), Provinsi Maluku. Lantas di mana letak Kota Tiakur ? Kota ? Ya Tiakur lambat laun harus menjelma menjadi sebuah kota, karena posisinya yang sangat strategis, selain sebagai pusat pemerintahan Kabupaten MBD, juga menjadi kota yang berada pada garis terdepan perbatasan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di bagian timur/selatan. Marilah kita lacak keberadaan Tiakur dengan menggunakan berbagai sumber portal/website.


Informasi pertama diperoleh dari Wikipedia, Tiakur adalah ibukota Kabupaten MBD. Adapun Kabupaten tersebut dibentuk dengan dasar hukum UU No. 31 Tahun 2008. Wilayahnya meliputi 17 kecamatan. Tiakur sendiri berada di Moa Lakor. Lihat Wikipedia.

Lantas Moa Lakor ada di mana, apakah sebuah pulau atau kecamatan ? Kita telusuri situs BPS MBD. Ternyata Moa dan Lakor merupakan dua dari 17 kecamatan yang ada di Kabupaten MBD. Diperoleh data proyeksi tahun 2014 penduduk Moa sebanyak 7.200 jiwa dan Lakor 2.094 jiwa, sedangkan jumlah penduduk Kabupaten MBD 72.010 jiwa. Kecamatan dengan jumlah penduduk paling banyak ialah Pulau-pulau Terselatan yaitu 11.393 jiwa.

Adapun sebaran kecamatan berdasarkan pulau-pulau dapat dilihat dengan membandingkan peta yang ada di situs situs KPU,  Google Map, Wikimedia dan situs BPS MBD .

Kecamatan Wetar Barat berada di Pulau Wetar, wilayahnya ditambah Pulau Liran dan Reong yang ada di sebelah baratnya. Pulau Wetar juga meliputi Kecamatan Wetar Utara, Wetar dan Wetar Timur. Pulau Wetar dengan Negara Timor Timur dibatasi oleh Selat Wetar. Dengan demikian di Pulau Wetar dan pulau sekitarnya terdapat empat kecamatan. Jumlah penduduk empat kecamatan tersebut sebanyak 8.052 (Proyeksi BPS MBD 2014).

Kecamatan Kepulauan Romang meliputi Pulau Romang, Nyata, Mitan, Kital, Juha, Maopora, Limtutu, Laut dan Tellang. Jumlah penduduk Kecamatan Kepulauan Romang 3.954 jiwa (Proyeksi BPS MBD 2014).

Kecamatan Pulau-pulau Terselatan dan Kisar Utara berada di Pulau Kisar. Di Kecamatan Pulau-pulau terselatan terdapat Kota Wonreli. Jumlah penduduk Kecamatan Pulau-pulau Terselatan 11.393 jiwa dan Kisar Utara 2.943 jiwa, sehingga jumlah penduduk Pulau Kisar 14.336 jiwa.

Kecamatan Pulau Leti berada di Pulau Leti dengan jumlah penduduk 7.654 jiwa. Kecamatan Moa berada di Pulau Moa dengan jumlah penduduk 7.200 jiwa. Kecamatan Lakor berada di Pulau Lakor dengan jumlah penduduk 2.094 jiwa. Adapun Kota Tiakur sebagai ibukota Kabupaten MBD berada di Kecamatan Moa dan Lakor ini. Pulau Leti, Moa dan Lakor termasuk gugus Kepulauan Leti. Dengan demikian terdapat tiga kecamatan di Gugus Kepulauan Leti.

Kecamatan Damer (Damar) berada di Pulau Damar dan sekitarnya, seperti Pulau Leur, Utara, Selatan, Teun, Nila, Nika, Nil Desperandum, Serua, Kekeh Besar, seluruhnya termasuk gugus Kepulauan Damar. Jumlah penduduknya 5.659 jiwa.

Kecamatan Mdona Hyera meliputi Pulau Sermata, Kelapa, Kepuri, Tiara, Liakra, Luang, dan sebagainya, keseluruhannya termasuk gugus Kepulauan Sermata. Jumlah penduduk Kecamatan Mdona Hyera 5.336 jiwa.

Kecamatan Pulau-pulau Babar berada di Pulau Babar, ditambah Pulau Wetan; Kecamatan Babar Timur meliputi Pulau Babar bagian timur . Sedangkan Kecamatan Pulau Wetang berada di Pulau Wetang; Kecamatan Pulau Masela berada di Pulau Masela; Sedangkan Kecamatan Dawelor Dawera meliputi Pulau Daweloor, Dawera dan Pulau Dai. Dengan demikian terdapat lima kecamatan di gugus Kepulauan Babar.

Posisi Kota Tiakur sebagai ibukota Provinsi Maluku Barat Daya sangat strategis karena berada di garis terdepan perbatasan dengan Negara Timor Leste dan Australia. Selain itu daerah ini memiliki kekayaan sumberdaya alam seperti cadangan gas di blok Masela; migas di Moa Selatan; tembaga di Pulau Wetar; dan emas di Pulau Romang. Ada opsi untuk menjadikan Maluku Barat Daya sebagai provinsi tersendiri.

Sumber:
https://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Maluku_Barat_Daya
https://malukubaratdayakab.bps.go.id/linkTabelStatis/view/id/16

Peta :
http://kpu.go.id/dmdocuments/8108_mbd.pdf
https://goo.gl/maps/3KDk4ReBMEz
https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/6/64/Barat_Daya_Islands_en.png

Informasi Terkait Tiakur dan Kabupaten Maluku Barat Daya :

Avia Star Landing Pertama Di Bandar Udara JosOrno-Imsula, Tiakur
http://www.bedahnusantara.com/2015/06/avia-star-landing-perdana-dibandar.html

Trigana Air Layani Jalur Ambon-Tiakur
http://www.tribun-maluku.com/2016/11/trigana-air-layani-jalur-ambon-tiakur.html





No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.